Skip to content

Belajar Desain Website: Membuat Landing Page dengan Block Editor WordPress

Photo of Seno T.
Hosted By
Seno T. and 4 others
Belajar Desain Website: Membuat Landing Page dengan Block Editor WordPress

Details

Halo, WordPress Enthusiast di Bandung Raya dan sekitarnya πŸ‘‹

Apakah Anda ingin membuat landing page yang menarik, cepat, dan tanpa perlu coding? Yuk, bergabung dalam Online Meetup Komunitas WordPress Bandung. Kali ini, kita akan belajar membuat landing page menggunakan Block Editor WordPress (Gutenberg).

Block Editor adalah fitur bawaan WordPress yang semakin canggih dan memungkinkan kita membangun halaman yang modern dan responsif tanpa harus bergantung pada page builder tambahan. Dengan memahami cara memaksimalkan Block Editor, Anda bisa membuat landing page yang efektif untuk bisnis, portofolio, atau proyek pribadi Anda.

Acara ini GRATIS dan akan diadakan secara online, jadi Anda bisa ikut dari mana saja. πŸš€

πŸ“… Detail Acara

πŸ—“οΈ Hari/Tanggal: Minggu, 16 Februari 2025
πŸ•’ Waktu: 20.00 - 22.00 WIB
πŸ“ Lokasi: Online via Google Meet

πŸ‘€ Pembicara
Rahmat Gumilar
(Website WordPress Design Freelancer, WordPress Block Editor Specialist)

πŸ“Œ Apa yang Akan Dibahas?

βœ… Apa itu Block Editor WordPress?
βœ… Dasar-dasar Membuat Landing Page yang Efektif
βœ… Praktik Langsung: Membangun Landing Page
βœ… Tips & Trik untuk Landing Page yang Lebih Profesional

πŸ’‘ Kenapa Harus Ikut Meetup Ini?

βœ” Belajar langsung dari komunitas WordPress yang aktif dan suportif.
βœ” Bisa bertanya dan berdiskusi langsung dengan sesama peserta dan narasumber.
βœ” Materi berbasis praktik, jadi Anda langsung bisa mencoba membuat landing page sendiri.
βœ” Cocok untuk pemula maupun pengguna WordPress yang ingin meningkatkan keterampilan desain web.

πŸ‘‰ Attended Now

Meetup ini GRATIS dan terbuka untuk semua WordPress Enthusiast. Jangan lewatkan kesempatan untuk belajar dan berbagi ilmu bersama.

πŸ‘‹πŸ» Sampai Jumpa di Online Meetup

Kami sangat antusias untuk bertemu dan belajar bersama Anda. Siapkan kopi atau teh favorit Anda, siapkan pertanyaan, dan mari kita eksplorasi Block Editor WordPress bersama-sama.

-Organizer Bandung WordPress Meetup-

Photo of Bandung WordPress Meetup group
Bandung WordPress Meetup
See more events